Bupati Kholil: Jamaah Haji Pamekasan Bisa Jadi Teladan

Mereka dijadwalkan terbang menuju tanah suci Mekkah, Jumat (20/11) sore ini pukul 16.00 Bandara Juanda Surabaya. Kakandepag Pamekasan, Drs H Abd Wachid MM, mengatakan CJH asal Pamekasan tahun ini tergabung dalam Kelompok Terbang (kloter) 85, 86 dan 88. Jamaah yang tergabung dalam kloter 85 dan kloter 86 diberangkatkan dari Pamekasan menuju Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Kamis (19/11), sedangkan yang tergabung dalam kloter 88 diberangkatkan dari Pamekasan menuju Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Sabtu (21/11), dan terbang ke tanah suci, Minggu (22/11).

Dibandingkan tahun lalu, jumlah CJH asal Pamekasan yang berangkat tahun ini lebih sedikit. Tahun lalu mencapai 1.400 lebih, sedangkan tahun ini hanya 1.058 orang. “Pemberangkatan tahun ini adalah tahun transisi pendaftaran di bank, sehingga jumlahnya mengecil. Tahun depan jumlahnya akan kembali menanjak,” jelas Wachid.

Secara umum, lanjut Wachid, calon haji tahun ini sudah sangat siap, baik fisik maupun mental. Dari fisik tak satu pun calon haji asal Pamekasan yang mengalami gangguan penyakit. Sedangkan dari pembinaan mental juga siap karena pembinaan kepada mereka cukup matang, terutama pembinaan dari aspek pengetahuan tentang rukun dan wajib haji.

Pembinaan terhadap para calon haji itu, kata Wachid, tidak lepas dari peran Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH). Saat ini di Pamekasan terdapat 19 KBIH yang membina para calon tamu Allah itu. Selain mendapat pembinaan manasik haji dari Kandepag Pamekasan, para calon haji juga mendapat pembinaan dari para pengelola KBIH.

Bupati Kholilurrahman mengucapkan selamat jalan kepada para calon haji saat acara pelepasan. Bupati juga berharap agar mereka bisa menjadi haji yang mabrur. “Haji yang mabrur akan membentuk manusia yang memiliki mental baik yang akan berguna dalam pembangunan nasional,” katanya.

Bupati Kholil juga berpesan agar para calon haji menjaga etika dan moralitas ketika berada di tanah suci. “Jadilah jamaah haji yang baik, tunjukkan kepada dunia bahwa jamaah haji asal Pamekasan ini bisa menjadi teladan,” katanya. mas

Sumber: Surabaya Post, Jumat, 20 Nopember 2009

Labels: , ,

0 Comments:

Post a Comment

<< Home