Wisudawan Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen IMNI Dilepas Bupati

Pelepasan wisudawan Magister Manajemen Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen (STM) IMNI berlangsung di Pendapa Ronggosukowati Pamekasan, pagi (18/12) kemarin. Acara dihadiri 185 wisudawan angkatan III dan IV bersama para alumni dan angkatan ke V. Secara khusus, Bupati Pamekasan Drs Achmad Syafii MSi dan Sekkab Dr A Jamaluddin Karim MSi melepas langsung para wisudawan.

Dalam sambutannya, Bupati Syafii mengaku kagum pada para master strata dua yang akan di wisuda di Surabaya, 30 Desember mendatang. Alasannya, dalam keadaan serba sulit seperti sekarang ini, masih ada aparat pemkab yang peduli pendidikan. Itupun, lanjut Syafii, dijalani dengan susah payah. Baik meluangkan waktu maupun menyiapkan dana yang tak sedikit. "Oleh karenanya, mereka pantas di dukung semua pihak terkait. Baik, unit kerja dan instansi dimanapun mereka berkarier," ujar Syafii.

Selama ini, imbuh Syafii, pihaknya tidak sekalipun melarang staf atau pegawai Pemkab Pamekasan melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Seperti yang dijalani para wisudawan STM IMNI itu. Karena itu dinilanya demi kebaikan dan kemajuan pembangunan Pamekasan. Terutama dibidang pengembangan kemampuan dan pendidikan aparatur negara.

"Untuk para pegawai yang masih ingin meneruskan ke jenjang yang lebih tinggi silahkan. Selamat jalan dan terimakasih telah berinisiatif meneruskan studi, walau dengan biaya dan inisiatif sendiri," ungkapnya

Senada dengan sambutan tersebut, Koordinator Pelaksana Pemasaran STM IMNI wilayah Madura, Drs Nashar SE MM MSi menegaskan, sambutan bupati sebentuk dukungan bagi pihaknya. Terutama dibidang kemajuan dan pembangunan pendidikan dalam menyongsong Pamekasan sebagai Kota Pendidikan. "Semoga Kami dapat memberi arti bagi terwujudnya Pamekasan sebagai Kota Pendidikan. Seberti yang telah dicanangkan sebelumnya," tegasnya saat ditemui di sela acara didampingi Koordinator Alumni STM IMNI wilayah Pamekasan, Drs Imam Santoso MM.

Pada kesempatan ini juga dilakukan prosesi penyerahan duplikat sertifikat akreditasi STM IMNI kepada Bupati Pamekasan. Serta daftar nama peserta wisuda Magister Manajemen wilayah Madura kepada Drs Imam Santoso MM oleh Drs Nashar SE MM MSi. (yud/*)

Sumber: Jawa Pos, Rabu, 19 Des 2007

0 Comments:

Post a Comment

<< Home